Cara Mengatasi Tumit Pecah - Pecah

Cara Mengatasi Tumit Pecah-Pecah - Tumit pecah-pecah pastinya sangat mengganggu segala aktivitas saudara. Mengapa ? Karena saat kaki kita pecah-pecah dan kering pastinya kita tidak akan percaya diri untuk memperlihatkan kaki kita atau pun menunjukkan kaki kita. Apalagi untuk memakai sepatu ataupun saat kita ingin jalan-jalan ke  pantai dan ingin bermanja tanpa memakai sendal maupun sepatu.

Kaki yang mulus dan bagus akan sangat membuat kita percaya diri. Tak hanya itu, apabila kita memiliki kaki dan tumit yang mulus dan tidak pecah-pecah akan memudahkan kita memilih sepatu sesuai yang kita mau. Tanpa harus berpikir panjang akan memilih sepatu dan sendal mana yang bisa menutupi kekurangan kita. Sebenarnya faktor pecah-pecahnya tumit adalah  terlalu  keringnya kondisi kaki penderita, yang mengakibatkan kulit  lapisan luar menjadi pecah-pecah karena kurangnya kelembapan kaki. Disini saya akan menulis cara mengatasi tumit yang pecah-pecah.

Cara nya adalah ;

Ambil getah dari buah pepaya yang masih muda dan segar / baru dipetik. Gosokkan pada tumit yang pecah-pecah secara menyeluruh. Diamkan selama 20 menit, kemudian bilas dengan air sampai bersih 

Jangan menggunakan getah pepaya yg sudah 1 hari di petik karna manfaat getahnya tidak sebagus saat baru saja di petik.



Baiklah teman-teman semoga cara diatas mampu mengobati kaki Anda yang sudah terlanjur kering dan pecah-pecah. 


Terimakasih telah berkenan membaca artikel saya dan semoga artikel yang saya tulis mampu membantu Saudara untuk mengatasi beberapa masalah dalam tubuh. Sampai jumpa pada artikel selanjutnya.




EmoticonEmoticon